-->

Mengenal Lebih Dalam Indahnya Wisata Pantai Bangka Belitung

Bangka Belitung merupakan salah satu daerah di Indonesia yang memiliki wisata pantai yang sangat indah. Belitung juga menjadi salah satu tujuan para wisatawan asing yang ingin berlibur ke Indonesia. Tak heran apabila wisata Belitung selalu ramai oleh wisatawan. 

Berbicara tentang wisata belitung, kalian tau nggak, ada pantai apa saja sih di Belitung? Mari kita langsung cari tau aja ya, barangkali diantara kalian ada yang mau berlibur kesana kan, jadi ga bingung milih pantainya. 



Pantai Tanjung Tinggi ini berada di Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung. Pantai Tanjung Tinggi  merupakan salah satu pantai yang ada di Belitung. Pantai ini termasuk pantai yang memiliki batuan yang tinggi. Maka dari itu namanya pantai Tanjung Tinggi. Disini kalian akan dapat melihat batuan granit yang mungkin sebesar rumah. 

Selain itu juga, bagi kalian yang ingin mengunjungi pantai ini, kalian haruslah berhati-hati dengan ubur-ubur. Masalahnya, ubur-ubur disini memiliki ukuran yang cukup besar. Disini dahulunya adalah tempat pelabuhan para nelayan.

Untuk yang ingin menginap di dekat pantai ini, kalian gak usah khawatir, karena disini sudah ada hotelnya loh. Warung-warung pun banyak kok. Kalian dapat melihat berbagai macam makanan seafood disana.  

Keistimewaan lebih dari pantai Tanjung Tinggi kalian tau apa? Ya, ini merupakan lokasi dari film Indonesia yaitu Laskar Pelangi dan Sang Pemimpi. Terkadang banyak orang yang menyebut pantai ini dengan sebutan Pantai Laskar pelangi. Enaknya lagi kita dapat berenang disini, karena kecilnya gelombang dan lambatnya arus air laut.



Pantai Tanjung Kelayang merupakan pantai yang memiliki batuan granit yang besar yang menyerupai kepala burung garuda. Nah, nama "kelayang" sendiri itu diambil dari jenis burung yang ada di pantai tersebut. Disini juga kalian dapat melihat keindahan batuannya. 

Pantai Tanjung Kelayang juga menjadi salah satu lokasi syuting dari film Laskar Pelangi. Nah, dari pantai ini, kalian bisa langsung menuju Pulau Lengkuas yang ada mercusuarnya, karena lokasinya yang tidak terlalu jauh. 



Pantai Tanjung Pendam merupakan pantai yang terletak di kota Tanjung pandan. Bagi kalian yang ingin bersantai dan bermain, pantai ini sangatlah cocok. Karena pantai Tanjung Pendam saat ini sudah dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas seperti taman rekreasi, panggung hiburan, restoran, pasar seni dan lainnya. 

Nah, selain fasilitas tersebut, ternyata disini juga sering diadakan berbagai kegiatan loh, seperti festival budaya, festival layang-layang hingga even olahraga. Pantai ini juga merupakan tempat yang pas bagi kalian yang ingin melihat matahari terbenam. 
Wah, itu merupakan momen yang sangat sayang untuk dilewatkan apabila kalian berlibur ke pantai Tanjung Pendam. Jangan khawatir, untuk penginapan hotel, disini memiliki harga yang sangat bersahabat di kantong kalian, sekitar ratusan ribu saja. Apabila ada yang ingin lebih, ada juga yang jutaan.  

Itu adalah 3 pantai yang paling indah yang ada di Belitung. Wisata pantai memang belitung juaranya. Selain batuan granitnya yang besar, pemandangan pantainya pun sangatlah bersih. Sangat disayangkan jika kalian tidak memiliki waktu untuk berlibur dan menikmati indahnya wisata Belitung.